Saling Gugat, Ini Perbandingan Bisnis MS Glow dan PS Glow
Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari (kiri), Putra Siregar bersama istri (kanan). (Foto: Tribun News) |
MS Glow merupakan merk kosmetik terkenal yang sering terlihat iklannya dimana-mana milik Youtuber Gilang Widya Pramana dan sang istri, Shandy Purnamasari. Merek MS Glow terlibat kasus sengketa merek dagang melawan PS Glow kepunyaan Youtuber Putra Siregar, pengusaha ponsel pemilik PS Store yang kini tengah dipenjara tersangkut masalah penganiayaan yang viral beberapa waktu terakhir.
Diketahui kedua pihak ini terlibat saling gugat terkait kasus sengketa merek dagang kosmetik mereka. Terbaru setelah sebelumnya kalah pada Pengadilan Niaga Medan dari MS Glow, PS Glow dari Putra Siregar mengajukan gugatan di Pengadilan Niaga Surabaya dengan tuntutan salah satunya ganti rugi sebesar Rp. 360 Miliar dan dikabulkan hakim sebagian ganti rugi senilai Rp. 37,9 Miliar.
Perbandingan Bisnis MS Glow dan PS Glow
MS Glow adalah perusahaan kosmetik yang didirikan di tahun 2013 oleh youtuber Shandy Purnamasari dan Maharani Kemala. MS Glow diketahui memiliki sejumlah produk seperti skincare dan body care.
Sedangkan untuk PS Glow, dilansir dari website resminya di www.pstoreglow.com, PS Glow didirikan pada April tahun 2021, perusahaan ini adalah sub-bisnis milik Putra Siregar yang berfokus pada industri kesehatan dan kecantikan.
Selain sama-sama terdaftar di BPOM menawarkan produk perawatan untuk kecantikan. Ternyata kedua produk ini juga telah tersedia untuk kaum pria yakni produk MS Glow Men dan PS Glow Men.
Untuk harga yang ditawarkan keduanya pun tidak jauh memiliki perbedaan, yaitu berkisar Rp 50.000 hingga Rp 300.000.
Pantauan kami di masketplace Shopee, rata-rata penjualan produk MS Glow rata-rata berada di atas 10 ribu pcs. Akun MS Glow Official Shop yang terdapat di Shopee telah memiliki 1,6 juta pengikut. Sementara, Pstore Glow Official Shop di marketpalce yang sama hanya memiliki sebanyak 13.000. Hal ini wajar mengingat MS Glow sudah lebih dulu terkenal, sehingga tak mengherankan juga bila PS Glow hanya punya rata-rata penjualan tiap produknya berada di bawah angka 1.000 pcs.
Daftar Bisnis Juragan99
Selain memiliki merk MS Glow diketahui pasangan yang dijuluki 'Crazy Rich' Gilang Widya Pramana dan sang istri, Shandy Purnamasari juga memiliki sejumlah usaha lainnya, berikut ulasannya:
1. Bisnis Kosmetik
Mereka memiliki pabrik kosmetik bernama Kosme Manufacture. Dengan nama brand Kosme pula, mereka mengeluarkan produk masker Kosme Mask. Termasuk ada juga klinik yang diberi nama Kosme Lab.
2. Bisnis Transportasi
Gilang Widya Pramana awalnya terkenal sebagai pengusaha PO Juragan 99 Trans. Perusahaan ini adalah penyedia jasa yang bergerak di bidang transportasi darat yang memiliki banyak armada.
3. Layanan Kursus Mengemudi
Gilang yang dikenal sebagai pecinta otomotif memiliki bisnis drifting school yaitu sekolah mengemudi khusus drifring yang diiberi nama J99 X AR Drifting School. Tidak berhenti di sana, Gilang juga memiliki sirkuit J99Maxx Drift yang berada di Tangerang yang disewakan untuk keperluan otomotif termasuk balapan.
4. Bisnis Air Minum
Pasangan ini juga memiliki usaha penyediaan air minum yang diberi nama J99 Water.
5. Bisnis Vape
J99 Vape adalah usaha mereka yang menyediakan beragam varian liquid untuk vape yang dijual baik secara offline dan online.
6. Youtube
Gilang dan Shandy diketahui memiliki akun Youtube bernama Juragan vs Shandy yang saat ini tercatat telah memiliki lebih dari 427 ribu subscriber.
7. Klub Sepak Bola
Setelah sebelumnya, membeli saham Arema FC asal Malang ini. Gilang terbaru juga telah diangkat sebagai presiden klub Arema FC.
8. Bisnis Restoran
Restoran Pave Bistro yang terletak di Jl. K.H. Ahmad Dahlan No. 22, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, adalah bisinis terbaru pasangan ini yang belum lama ini diumumkan melalui akun instagram mereka.
Daftar Bisnis Putra Siregar
Terlepas dari kasus yang menjerat Putra Siregar beberapa waktu belakangan, bisnis dan kekayaan 'Crazy Rich' satu ini memang selalu sukses menarik perhatian warganet. Simak daftar bisnis milik Putra Siregar yang dikutip dari berbagai sumber
1. Bisnis Handphone
Putra Siregar dikenal luas sebagai pemilik toko elektronik handphone yang sering viral yaitu PS Store. Toko ini tersebar diberbagai daerah di Indonesia.
2. Youtube
Putra juga memiliki akun Youtube yang aktif membagikan konten viral bernama Putra Siregar Merakyat. Jumlah pengikutnya pun tidak tangung-tangung sudah mencapai jutaan, yaitu lebih dari 2,54 juta subsriber. Putra Siregar kerap kali terlihat berkolaborasi dengan para artis tanah air dan sering membagikan kegiatannya sehari-hari.
3. AHHA PS Pati
Putra Siregar bersama artis Atta Halilintar juga memiliki sebuah klub sepak bola AHHA PS Pati yang berlaga di liga 2 Indonesia.