Gempa Bumi Guncang Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah Diawal 2023
Berita Sulteng - Gempa bumi berkekuatan 3,6 magnitudo (M) mengguncang wilayah Provinsi Sulawesi Tengah. Kabupaten Morowali merupakan wilayah terdekat pusat gempa.
Kabar terkait itu di-posting oleh akun resmi Twitter Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), @infoBMKG, pada Jumat (6/1/2023). Gempa terjadi pada pukul 08:44:10 WIB.
"66 kilometer timur laut Morowali," kata postingan BMKG, dikutip Buol Online. "Kedalaman 10 kilometer."
Pusat gempa berada pada koordinat 2,41 lintang selatan, dan 122,43 bujur timur. BMKG belum menginformasikan tentang wilayah mana saja yang merasakan getaran gempa.
BMKG menekankan, infomasi tersebut diambil beberapa menit setelah terjadi gempa. "Parameter gempa dapat berubah dan boleh jadi belum akurat, kecuali telah dianalisis ulang seismolog," jelas BMKG.
Baca Juga:
Lowongan Kerja!! BMKG Buka Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari buolonline.com, mari bergabung di Grup WhatsApp "buolonline.com", caranya klik link berikut chat.whatsapp.com/Fmh879BC3ca21UZkH9Wf3X kemudian klik gabung, temukan juga kami di Facebook Buol Online dan Instagram @BuolOnline.