Muskab PMI Buol, Ketua DPRD : Pelayanan Donor Darah Butuh Fasilitas UTD

Musyawarah Kabupaten III di Lantai II Hotel Surya Wisata pada hari Sabtu tangga 10 September 2022 (Foto: Facebook/Wawan Isa Wawan)

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Buol melaksanakan Musyawarah Kabupaten III di Lantai II Hotel Surya Wisata pada hari Sabtu tangga 10 September 2022.

Diketahui Musyawarah Kabupaten PMI Buol ini selain untuk menentukan arah kegiatan PMI dalam masa kerja kedepan, agenda utama kegiatan ini adalah untuk melakukan pemilihan Ketua PMI Kabupaten Buol untuk masa bakti 2022-2027.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh Kepala Markas PMI Provinsi Sulawesi Tengah, Sukri, S.KM. ini turut hadir pula Ketua DPRD Buol Srikandi Batalipu S Sos, M.AP., Sekda Buol, Drs H Suprizal Jusuf, MM., Forkompinda, para pimpinan OPD, Camat serta Pengurus PMI kabupaten Buol.

Dilansir dari Topik Terkini, Ketua DPRD Buol Srikandi Batalipu, dalam paparannya meyakini musyawarah PMI Kabupaten Buol ini akan menghasilkan berbagai gagasan baru untuk pelayanan kesehatan di Kabupaten buol khususnya di masa-masa mendatang.

“Musyawarah PMI Buol ini akan menguatkan peran mereka selama ini, yang selalu hadir dan berjuang demi memenuhi kebutuhan stok darah dan kegiatan-kegiatan kemanusiaan yang terjadi di buol,” ujarnya.

Selanjutnya, Putri Wakil Bupati Buol ini juga menuturkan, peran PMI Kabupaten Buol sangatlah penting, terkhusus dalam hal usaha menyelamatkan nyawa masyarakat. Dalam berbagai situasi mendesak bagi pasien PMI hadir untuk memasok kebutuhan stok darah bagi rumah sakit dan termasuk permintaan donor plasma konvalesen.

Di sisi lain, menurut Srikandi tugas PMI dalam menjaga ketersediaan stok kantong darah juga tidaklah sederhana. Srikandi mengatakan Pengaruh pentingnya donor darah harus terus disebarkan di tengah masyarakat untuk memunculkan inisiatif dan gerakan dari para pendonor baru.

Menurut Iin - sapaan akrab Srikandi Batalipu - Saat ini pelayanan donor darah di Kantor PMI Buol belumlah maksimal, hal ini disebabkan belum berjalannya fasilitas Unit Transfusi Darah ( UTD ).

“Saya kira PMI Buol dari masa ke masa semakin maju dan memperlihatkan terobosan baru. Tinggal semua elemen yang ada di buol terus membantu PMI buol menyebarkan manfaat dari donor darah agar publik semakin aktif membantu,” ujar Iin optimis.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Kami menerima siaran pers untuk kegiatan sosial dan nonprofit secara Gratis! Pasang Iklan Banner dan Artikel Iklan di Buol Online mulai Rp 350 ribu, untuk Media Partner dan kontrak kerjasama jangka panjang hubungi Admin PT. Buolpedia Media Indonesia di 0822-9631-0002