Batu Tiga Lepa, Destinasi Wisata di Buol Ala Raja Ampat Versi Sulawesi

wisata-batu-tiga-lepa-buol
Destinasi wisata pantai Batu Tiga di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah (Foto: Instagram @ajhi.rahman)

Info Wisata Pantai dengan pulau-pulau karang yang berdiri menjulang tinggi dari beningnya dasar laut seperti di Raja Ampat Papua ternyata ada juga di Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah.

Destinasi wisata yang mempesona ini bernama Pantai Batu Tiga Lepa, atau biasa dikenal Raja Ampat-nya Kabupaten Buol.

Lokasi pantai wisata Batu Tiga Lepa ini terletak di wilayah administrasi Kelurahan Leok 1, Kecamatan Biau, Kabupaten Buol, jadi masih termasuk berada di lingkungan dalam pusat kota Buol. 

Barisan Pulau dan Karang

 Obyek wisata Pantai Batu Tiga Lepa ini menawarkan keindahannya dengan tiga pulau batu karang-nya menjulang bagai menara yang berjajar dengan indah membentuk barisan pulau. 

Belum lagi ditambah hamparan batu-batu karang sedang setinggi dua meter yang ikut menghiasai keindahan pemandangan pantai batu tiga.

Ada pula beberapa gua kecil yang bisa di jadikan spot fotografi yang tentunya tidak akan terlupakan.

Sensasi Berwisata di Pantai Pedesaan

wisata-batu-tiga-lepa-buol
Pantai wisata Batu Tiga di Kabupaten Buol, dengan pesona barisan gunung karang (Foto: Instagram @ajhi.rahman)

Sebagai destinasi wisata pantai, spot Batu Tiga Lepa ini tentunya menawarkan banyak hal kepada para pengunjung, mulai dari pemandangannya yang memanjakan mata, udara segar pedesaan yang segar, matahari wilayah timur yang hangat, dan banyak pesona lain yang tentunya unik dan berbeda dari obyek wisata biasanya.

Belum lagi dengan suguhan air laut jernih yang mengelilingi sekitarnya serta dengan hembusan angin laut yang sejuk.

Pantai pasir putih yang bersih dari sampah dan jauh dari polusi perkotaan putih juga menghampar ikut memanjakan mata.

Baca Juga: 

Surga Yang Tersembunyi Di Pinggir Kota Buol

Pantai Wisata batu tiga kabupaten buol
Pantai wisata Batu Tiga di Kabupaten Buol, dengan pesona barisan gunung karang (Foto: Instagram @nennytrianaintam)

Bagi pengunjung atau wisatawan yang ingin berlibur menikmati pesona destinasi wisata Batu Tiga Lepa ini dapat diakses dengan mudah. Namun, untuk bisa sampai lokasi ini hanya bisa melalui akses laut menggunakan perahu yang disewa dari masyarakat setempat. Perjalanan laut akan ditempuh dengan waktu sekitar 14-20 menit untuk menyambangi lokasi pulau unik ini.

Perjalanan laut ini tentunya juga merupakan bagian dari pengalaman liburan tersendiri yang tidak terlupakan, wisatawan akan mendapat pengalaman menyaksikan bentang alam kabupaten mulai dari Buol teluk leok sampai Tanjung Dako yang indah dilihat dari sisi lautan.

Pesona menunjungi Batu Tiga Lepa ini juga akan memberikan pengalaman lebih bagi wisatawan yang menyukai fotografi atau videografi, para penghobi fotografi ini tentunya dapat mengabadikan momen unik pulau-pulau batu karang yang menjulang indah ini di saat matahari terbit pada pagi hari.

banyak spot foto menarik untuk fotografer di pantai wisata batu tiga kabupaten buol
Banyak spot menarik bagi fotografer (Foto: Instagram @ajhi.rahman)

Baca Juga: 
Batu Tiga Lepa, Destinasi di Buol yang Mirip Raja Ampat

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari buolonline.com, mari bergabung di Grup WhatsApp "buolonline.com", caranya klik link berikut chat.whatsapp.com/Fmh879BC3ca21UZkH9Wf3X kemudian klik gabung, temukan juga kami di Facebook Buol Online dan Instagram @BuolOnline. 


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Kami menerima siaran pers untuk kegiatan sosial dan nonprofit secara Gratis! Pasang Iklan Banner dan Artikel Iklan di Buol Online mulai Rp 350 ribu, untuk Media Partner dan kontrak kerjasama jangka panjang hubungi Admin PT. Buolpedia Media Indonesia di 0822-9631-0002